Anger Management untuk Mama

Menghadapi tingkah laku anak-anak memang tidak ada habisnya ya, Moms. Kadang mereka berlaku manis dan lucu hingga membuat Moms terbahak. Tapi tak jarang juga mereka melakukan hal yang membuat pusing kepala dan emosi meningkat. Tapi sebagai orang tua dan orang dewasa dalam hal ini,, sebaiknya Moms tidak mengikuti emosi dan melampiaskan kemarahan kepada anak-anak. Bagaimanapun mereka adalah anak-anak yang masih senang bereksplorasi dengan hal yang baru diketahuinya. Selain itu mereka senang dengan banyak hal yang baru. 

Marahnya Moms bisa menghalangi kreativitas anak  karena membuatnya merasa takut untuk mencoba hal baru. Belum lagi jika ditambah dengan bentakan. Penelitian menunjukkan sekali bentakan saja akan menghancurkan jutaan sel otak pada anak. Hal tersebut bisa memberikan dampak jangka panjang seperti anak menjadi minder, tumbuh menjadi anak yang peragu dan tidak percaya diri, cenderung memiliki sifat pemarah dan egois serta memilikli pribadi yang lebih tertutup.

Dengan begitu banyaknya hal yang diakibatkan oleh kemarahan yang tidak terkontrol, Moms harus lebih menjaga emosinya agar tidak mudah marah lagi . Beberapa hal yang bisa dilakukan sebagai anger management adalah :

1. Tarik nafas panjang dan perlahan. Sebelum mengeluarkan semua emosi dalam sumpah serapah ada baiknya tarik nafas dalam-dalam dan hembuskan perlahan. Lakukan beberapa kali. Setelah emosi mereda barulah bicarakan dengan anak apa yang membuat Moms marah. 

2. Menjauh  sementara. Cara lain untuk meredakan emosi adalah dengan mencari tempat untuk menjauh dari pembuat emosi. Moms bisa masuk ke dalam kamar dan menguncinya lalu menenangkan diri. 

3. Usahakan untuk berbicara dengan nada rendah dan berdiri sejajar dengan anak. Tatap matanya dengan lembut dan utarakan apa yang membuat anda marah padanya. Marah tidak harus selalu dengan teriakan dan makian loh. Kadang perubahan raut wajah cukup untuk menandakan bahwa Moms sedang marah 

Menjaga emosi agar tetap terkendali memang susah, tapi dengan latihan mengendalikannya secara teratur  dan menjaga kesabaran tetap tinggi, emosi akan lebih terkendali. Lakukanlah demi Anak-anak dan Moms sendiri. Dengan begitu perasaan akan lebih tenang dan hidup pun akan terasa lebih damai.




Share this

Related Posts

Previous
Next Post »